Update Driver License di Amerika

Published by Nia on

Hi para pembaca sekalian, di blog kali ini aku ingin berbagi informasi seputar perubahan Driver license atau SIM di Amerika. Dikarenakan kami pindah rumah ke state yang berbeda sehingga aku harus memperbarui DL (driver license ) yang aku miliki sesuai dengan state dimana aku tinggal.

Kalian wajib untuk mencek situs DMV setempat untuk memudahkan mencari informasi seputar persyaratan, waktu layanan dan alamat DMV yang harus kalian datangi. 

Di Georgia memperbarui DL sangatlah mudah, apalagi kami berada di kota kecil sehingga DMV setempat tidak seramai di kota besar. Kami datang di hari Rabu tanggal 23 November 2022,  tidak ada antrian dan langsung diarahkan oleh petugas untuk mengisi form. 

Persyaratan yang harus dibawa adalah sbb:

      • Driver License dari State tempat tinggal sebelumnya
      • Proof of address (3 item) bukti tempat tinggal, berupa surat-surat yang kita terima melalui mail.
      • Surat nikah (hal ini dikarenakan aku tidak memiliki proof of addres, karena baru saja pindah ) sehingga Proof of address menggunakan atas nama Daniel dan surat nikah diperuntukan sebagai bukti bahwa kami memiliki relationship yang valid
      •  Social Security
      • Greencard ( karena GC ku expired jadi aku membawa notice of Action yang menyatakan bahwa GCku saat ini dalam proses )
      • Pembayaran 20$ (bisa kes atau kartu)
      • Melakukan tes vision lagi

Setelah selesai mengisi form dan sumbit persyaratan , petugas langsung menginstruksikan kami untuk melakukan tes vision di tempat dan  melakukan pembayaran.

Selang waktu 10-15 menit, petugas selesai menginput data & mencetak Driver License sementara, petugas lalu meninformasikan bahwa DL kartu akan dikirimkan ke alamat rumah dalam waktu 3-5 hari kedepan. 

Kurang dari seminggu, akhirnya aku menerima driver license terbaru melalui mailbox. Oiya, perlu diingat dikarenakan saat pengurusan DL ini GC 10 tahunku masih diproses, sehingga untuk masa validasi SIM ini sendiri hanya berlaku selama 2 tahun. Namun, jika nanti GC 10 tahun sudah aku terima, aku bisa kembali ke DMV dan minta untuk diperbaharui DL ku untuk validasi 8 tahun

Demikian info seputar memperbaharui Driver license di Amerika terkait perpindahan states. Semoga bermanfaat

Please follow and like us:

0 Comments

Leave a Reply

Avatar placeholder

Your email address will not be published. Required fields are marked *