Hidupku Berubah setelah Melahirkan

Published by Nia on

Akhirnya aku berkesempatan untuk nulis lagi di Blog ini. Tak terasa sudah 3 minggu berselang semenjak aku lahiran, banyak hal yang terjadi yang kadang aku sendiri masih gak percaya aku alamin. Oiya buat kalian yang mungkin pertama kali berkunjung ke blog ini, aku baru saja melahirkan bayik laki-laki menggemaskan via C-Section 3 minggu lalu, tepatnya di 9 Agustus 2020 jam 03:00 PM waktu Spartanburg South Carolina Amerika. 

Awalnya aku sangat optimis akan melahirkan secara normal, namun setelah menunggu selama 25 jam dan pembukaanku ngadat di 7 cm dokter memutuskan aku harus menjalani operasi cesar. Perasaanku bercampur aduk saat itu, namun aku berusaha kuat dan meyakinkan diriku bahwa semua akan baik baik saja. Aku bahkan masih ingat rasanya saat mereka menyayat perutku, meskipun di beri obat bius melalui epidural aku masih bisa merasakan nyeri dari operasi cesar tersebut. 

Namun rasa nyeri dan kelelahan tersebut hilang, ketika suara bayiku terdengar aku menangis, penantian selama 9 bulan akhirnya terbayarkan dengan tangisan si bayi. Aku mengegam erat tangan suamiku dan menunggu para suster membawa bayiku mendekat, meskipun aku setengah tersadar karena obat bius, aku bisa merasakan genggaman jemari bayiku dan melihat samar-samar wajahnya.

Akhirnya aku mengerti perasaan menjadi seorang Ibu, bahagia , haru dan lega menyelimuti diriku , dan inilah hal terbaik yang terjadi di hidupku. 

Please follow and like us:
Categories: Lifestyle

0 Comments

Leave a Reply

Avatar placeholder

Your email address will not be published. Required fields are marked *